Perlu Optimasi SEO? Simak 5 Tips Berikut!
10 Okt 2024 09:35 199 Share
Kamu mungkin semakin sering mendengar kata optimasi SEO di masa kini. Copywriting SEO adalah teknik yang semakin populer digunakan dalam proses optimasi konten digital. Ini terkait dengan bagaimana Kamu membuat konten yang ramah di mesin pencari seperti Google. Menulis di website, blog, dan laman digital memerlukan SEO. Berikut pembahasan yang lebih lengkap.
Baca juga: Pentingnya Call To Action dalam Digital Marketing
Apa Itu SEO?
Jika Kamu berminat atau berprofesi sebagai copywriter, Kamu mungkin sudah lebih familiar dengan konsep SEO. SEO atau Search Engine Optimization adalah kaidah menulis sangat bermanfaat jika Kamu ingin memperoleh audiens organik. Dengan begitu, Kamu harus dapat menarik perhatian para pengguna internet dan memberi mereka pengalaman berkesan dari bacaan tersebut.
SEO copywriter adalah pekerjaan yang harus meningkatkan kemampuan artikel di website maupun situs tersebut di halaman pencari Google. Kamu pasti paham cara mencari di Google dan bagaimana 1 keywords bisa menghasilkan ribuan hasil. Nah, dengan optimasi SEO, halaman mu harus menempati halaman pertama Google dan bersaing dari ribuan situs lain.
SEO merupakan upaya organik yang berarti cara gratis. Kamu tidak menggunakan ads dan iklan berbayar dalam meningkatkannya. Dengan SEO yang optimal, traffic situs cenderung lebih stabil dan bertahan di halaman satu.
Tips Meningkatkan SEO
Tips berikut ini dapat Kamu jadikan acuan dalam optimasi SEO.
-
Temukan Keywords Sesuai
Mesin pencari ada berbagai macam, namun yang paling banyak pengunjungnya adalah Google. Google memiliki situsnya sendiri untuk cek keywords yaitu Keywords Planner. Selain itu, Kamu bisa mencarinya secara manual dengan mengikuti sugesti di Google. Atau menggunakan tools lainnya baik yang free maupun berbayar.
-
Ketahui Search Intent
Keywords yang Kamu gunakan bisa dibagi menjadi beberapa kategori dan istilah ini disebut search intent. Main keywords untuk kata kunci utama, berisi kata kunci paling sesuai dan diulang beberapa kali dalam kontenmu. Serta keywords turunan atau search intent yang bisa berjumlah 2-5 kata dengan topik terkait dengan keywords utama.
-
Optimasi Meta Tag
Judul meta dan deskripsi meta adalah hal pertama yang dilihat pembaca saat melihat hasil pencarian. Lalu lintas situs web organik bisa meningkat dengan kata-kata yang menarik. Judul dan deskripsi (heading) memberikan gambaran umum kepada pembaca tentang isinya. Jadi buatlah sejelas dan seunik mungkin serta lampirkan deskripsi singkat yang asyik dibaca.
-
Konten yang Menarik
Konten yang menarik membuat pembaca betah dan bisa kembali lagi menantikan konten berikutnya. Topik yang menarik akan meningkatkan pengalaman pembaca. Tulis penjelasan yang mudah dipahami, informatif, serta struktur penulisan baik.
-
Memasukkan Gambar
Tautan gambar menjadi penarik visual. Jangan lupa untuk menambahkan deskripsi alt agar lebih dapat terbaca Google. Gambar yang Kamu gunakan dapat berupa gambar sesuai konteks, grafik, chart, dsb. Selain gambar, Kamu juga bisa menambahkan video atau gif.
Itu dia tips untuk optimasi SEO. Jika Kamu tertarik untuk mencari kerja sebagai SEO copywriter, Kamu bisa cari lokernya di Rekrutiva. Rekrutiva memiliki fitur filter lowongan sesuai pengalaman, minat, dan bakat, serta lowongannya ter-update dari berbagai industri.