Tips Meningkatkan Employee Relationship
26 Juni 2024 09:28 188 Share
Karyawan merupakan salah satu aset utama dan dangat berharga untuk mencapai setiap tujuan dari setiap perusahaan. Setiap aset karyawan haruslah dikelola dengan baik agar dapat memberikan kontribusi kepada perusahaan. Perusahaan dituntut untuk dapat mengelola SDM karyawannya demi kelangsungan kemajuan suatu perusahaan. Untuk itu setiap perusahaan harus menjaga hubungan baik dengan karyawannya.
Untuk memiliki hubungan baik dengan karyawan, perusahaan butuh membentuk employee relationship yang terjaga. Berikut ini beberapa tipsnya:
Baca juga: 5 Cara Mengurangi Angka Turnover Karyawan
1. Kebijakan yang Transparan
Menerapkan kebijakan dan sikap berpikiran terbuka adalah cara yang baik dan efektif untuk menjalin hubungan baik dalam kantor antara karyawan dan perusahaannya. Sikap transparan mengacu pada kesediaan perusahaan untuk lebih terbuka dalam menerima pendapat, masukan, dan pandangan karyawan tentang isu-isu tertentu. Serta transparansi tentang hal-hal mengenai perusahaan yang melibatkan karyawannya.
2. Melibatkan Karyawan dengan Optimal
Keberhasilan perusahaan dalam membangun hubungan baik bersama karyawan akan berdampak pada munculnya full employee engagement. full employee engagement merupakan usaha yang digunakan perusahaan dalam memahami hubungan antara perusahaan dan karyawanya. Ini akan bermanfaat dalam mencapai tujuan perusahaan yaitu meningkatkan nilai bisnis. Dengan keterikatan yang terbentuk, karyawan akan lebih ambil andil dalam partisipasi pengembangan bisnis dan memunculkan ide inovatif.
3. Menjaga Komunikasi
Untuk dapat membina hubungan dengan karyawan, pastikan karyawan mengetahui bahwa pihak perusahaan selalu siap untuk berkomunikasi dengan baik. Baik berkomunikasi secara langsung dalam rapat, melalui email atau telepon, dan lainnya. Komunikasi ini dapat menjadi kuncian utama dalam menciptakan hubungan baik antar kedua belah pihak. Dengan komunikasi yang lancar antara karyawan dan perusahaan dapat membina hubungan baik dan bersinergi.
4. Menciptakan Lingkungan Kerja Produktif
kondisi lingkungan kerja sangat mempengaruhi kualitas dan produktivitas kinerja karyawan. Semakin baik lingkungannya maka karyawan makin betah dan lebih produktif, selain itu juga karyawan dapat mengeluarkan performa terbaiknya. Agar karyawan menjadi produktif, mereka harus memiliki lingkungan kerja yang mendukung. Ketika karyawan memiliki hubungan yang baik antar rekan di tempat kerja, maka akan mempengaruhi kinerja mereka. Kolaborasi dan kerja tim yang sehat akan meningkatkan produktivitas.
Untuk menjaga dan mengelola employee relationship, penting bagi perusahaan dan karyawan untuk memiliki pola pikir positif. Berkomunikasi secara efektif dengan semua pihak sehingga Anda dapat bekerjasama dengan siapa pun.
Sebagai langkah awal dalam menyaring karyawan berpotensial dalam meningkatkan hubungan kerja di kantor, Anda harus merekrut talenta terbaik dan sesuai keinginan perusahaan. Temukan talenta terbaik dengan menggunakan job portal Rekrutiva. Platform rekrutmen online profesional dengan fitur-fitur yang inovatif, terintegrasi, dan aman terpercaya. Tersedia berbagai fitur untuk penyaringan talenta serta kemudahan posting job yang gratis.